Hack Makeup untuk Pemula: Flawless dalam 5 Menit

tartila By tartila
4 Min Read
woman wearing white sweater closeup photography

Merias wajah merupakan salah satu langkah yang dapat kamu lakukan untuk membuat penampilanmu semakin menawan. Namun, terkadang penggunaan makeup bukannya mempercantik penampilanmu melainkan dapat membuatmu terlihat ‘aneh’ karena salah dalam pengaplikasiannya. Berikut adalah beberapa trik dan teknik dalam makeup yang bisa kamu coba untuk menyempurnakan penampilanmu!

1. Mencampurkan Foundation dengan Bedak Tabur

Bagi para pemilik kulit berminyak, hacks make up satu ini wajib rasanya untuk kamu coba. Dengan mencampurkan foundation favoritmu dengan bedak tabur, maka kamu akan mendapatkan base makeup dengan hasil yang matte sehingga dapat digunakan untuk acara-acara yang menghabiskan banyak waktu namun tampilanmu dapat tetap on hingga akhir.

2. Mencampurkan Foundation dengan Serum atau Face Oil

Jika beauty hacks sebelumnya cocok digunakan oleh pemilik kulit berminyak, maka trik satu ini kebalikannya. Agar mendapatkan makeup dengan hasil yang terlihat glowing maka kamu bisa mencoba cara ini yaitu cukup dengan mencampurkan foundation mu dengan serum ataupun face oil. Dengan melakukan cara ini maka riasanmu akan menciptakan look dewy layaknya kulit yang sehat dan bercahaya.

3. Eyeliner Nude untuk Dapatkan Efek Mata Lebar

Agar mendapatkan efek mata yang besar, kamu bisa lho menggunakan trik makeup satu ini! Caranya sangat mudah kamu cukup menggunakan eyeliner berwarna nude pada garis mata bagian bawah. Kamu bisa memilih eyeliner dua tingkat di atas warna kulitmu. Teknik ini sangat cocok digunakan untuk kamu yang bermata kecil. Dijamin mata kamu akan tampak lebih bersinar dan cerah!

- Advertisement -

4. Tebalkan Bulu Mata dengan Menggunakan Bedak Tabur

Membaca hacks ini pastinya banyak dari kamu yang bingung bagaimana cara penerapannya. Tak perlu khawatir bila trik ini akan menyulitmu karena cara ini sangat mudah untuk kamu lakukan.

5. Urutan Menggunakan Makeup yang Benar

Tentunya, sebelum menggunakan makeup, kamu harus mempersiapkan dulu kulit wajahmu dengan baik memakai skincare. Minimal kamu perlu memakai moisturizer dan jangan lewatkan memakai sunscreen setiap hari di pagi hari. Agar tidak bingung dan salah langkah lagi, langsung saja simak urutan makeup yang tepat agar hasilnya flawless juga tahan lama berikut ini.

5.1 Setelah menggunakan moisturizer dan sunscreen, aplikasikan primer jika perlu

Setelah selesai mengguakan rangkaian skincare -mu yang diakhiri oleh pelembap dan sunscreen, maka kamu bisa aplikasikan primer. Khususnya untuk kamu yang punya tampilan pori cukup besar atau kulit berminyak, primer ini bisa membantu untuk menyamarkan pori dan mengontrol produksi sebum sehingga makeup jadi lebih tahan lama.

5.2 Aplikasikan foundation secara merata ke seluruh wajah

Selanjutnya, aplikasikan foundation secara merata ke seluruh permukaan wajah. Penggunaan foundation sangat membantu untuk menutup kekurangan pada wajah seperti bercak dan bekas luka jerawat.

Dengan menguasai trik dan teknik dalam ber make up, kamu bisa membuat tampilanmu semakin bervariasi tanpa banyak effort, sekaligus mampu mengoreksi beberapa masalah makeup yang sering terjadi seperti creasing, cakey, atau smudging.

- Advertisement -
Topik:
Share This Article