Fenomena Bonus Demografi: Potensi dan Tantangan

Yudha Cilaros By Yudha Cilaros
2 Min Read
three men and laughing two women walking side by side

Bonus demografi adalah fenomena di mana jumlah penduduk usia produktif (biasanya antara 15-64 tahun) melebihi jumlah penduduk non-produktif (di bawah 15 tahun dan di atas 64 tahun). Fenomena ini memberikan peluang bagi suatu negara untuk mempercepat pertumbuhan ekonominya, jika dikelola dengan baik.

Bonus Demografi di Indonesia

Indonesia adalah salah satu negara yang sedang mengalami bonus demografi. Diperkirakan fenomena ini akan berlangsung hingga tahun 2030-an. Pada tahun 2020, Sensus Penduduk menunjukkan usia produktif mencapai sekitar 70 persen, sehingga Indonesia memasuki masa bonus demografi. Artinya usia produktif lebih tinggi dari usia non produktif, sedangkan bonus demografi akan berakhir tahun 2040.

Penduduk Indonesia saat ini berjumlah sekitar 270 juta jiwa. Jumlah itu meningkat hampir 35 juta juta jiwa dibandingkan dasa warsa lalu. Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri RI memberi info bahwa pada satu tahu lalu, jumlah penduduk Indonesia mencapai sekitar 275 juta jiwa.

Potensi dan Tantangan

Bonus demografi dapat menjadi berkah atau kutukan, tergantung pada bagaimana suatu negara memanfaatkannya. Jika penduduk usia produktif memiliki akses ke pendidikan dan pelatihan yang baik, serta ada lapangan pekerjaan yang cukup, maka mereka dapat menjadi motor penggerak ekonomi. Namun, jika kondisinya sebaliknya, bonus demografi bisa berubah menjadi beban sosial dan ekonomi.

- Advertisement -

Presiden Jokowi dalam berbagai kesempatan, kerap menyebut soal bonus demografi Indonesia. Pada Januari 2016, Jokowi mengatakan negara ini diprediksi akan mendapat bonus demografi pada tahun 2020-2030. Untuk menghadapi tantangan-tantangan itu pemerintah selalu mendorong program aksi yang bersifat lokal dengan melibatkan partisipasi warga.

Bonus demografi adalah fenomena yang memiliki potensi besar untuk mendorong pertumbuhan ekonomi suatu negara. Namun, untuk memanfaatkannya dengan baik, dibutuhkan kebijakan yang tepat dan komitmen kuat dari semua pihak. Negara-negara yang berhasil memanfaatkan bonus demografi mereka akan memiliki masa depan yang lebih cerah dan sejahtera.

Share This Article